Saturday, February 16, 2013

Pembahasan Soal UN Fisika


1. JAWABAN : TIDAK ADA
    Pembahasan :

  • Jika melihat gambar jangka sorong, maka kita akan bingung karena skala nonius pada gambar tersebut     tidak sesuai dengan skala nonius yang seharusnya (Seharusnya panjang skala nonius = 9 mm, tetapi pada gambar hanya sekitar 7- 8 mm saja) 
  • Tetapi jika melihat aturan pembacaan, maka jawaban soal ini adalah 0,86 cm, karena:
           1) Skala 0 nonius ada di 0,8 cm lebih
           2) Skala nonius yang berimpit tepat dengan skala cm adalah skala nonius ke 6
   
       Jadi pembacaan skala menunjukkan 0,8 + 0,06 = 0,86 cm (Tidak ada jawaban)

2. JAWABAN : B
    Pembahasan :

  • Keliling lingkaran = π.D = 3,14 x 8,50 = 26,69 cm
  • Sesuai aturan angka penting pada perkalian : ‘Hasil perkalian hanya boleh mengandung angka penting sebanyak angka penting tersedikit dari angka penting –angka penting yang dikalikan’
  • Maka hasil keliling lingkaran haruslah terdiri dari 3 angka penting saja (dari 8,50 – bukan dari 3,14), jadi jawabannya adalah membulatkan 26,69 samapai menjadi hanya 3 angka penting saja, yaitu 26,7 cm.
  • Note : Sebenarnya memberi garis pada angka 0 di diameter lingkaran 8,50 cm adalah tidak perlu dan tidak ada dalam aturan angka penting karena tidak ada angka nol di sebelah kanan angka yang diberi garis bawah itu.
3. JAWABAN : B
    Pembahasan :
  • Gambar (1) adalah gerakan GLB (Gerak Lurus Beraturan) karena jarak tetesan oli tetap (tidak ada percepatan)
  • Gambar (2) adalah gerakan GLBB (Gerak Lurus Berubah Beraturan) yang dipercepat karena jarak tetesan oli semakin lama semakin jauh
  • Gambar (3) adalah gerakan GLBB (Gerak Lurus Berubah Beraturan) yang diperlambat (percepatan negatif) karena jarak tetesan oli semakin lama semakin dekat
  • Gambar (4) adalah gerakan GLBB (Gerak Lurus Berubah Beraturan) yang dipercepat kemudian diperlambat (percepatan berubah dari positif ke negatif) karena jarak tetesan oli semakin lama semakin jauh kemudian berubah menjadi semakin lama semakin dekat.
  • Maka yang mengalami percepatan tetap adalah no. 2 dan no. 3
4. JAWABAN : C
    Pembahasan :
  • Cara paling mudah untuk menentukan jarak tempuh pada kurva v-t adalah dengan menghitung luas dibawah kurva.
  • Pada t = 2 – 5 s, grafik pada soal di atas dapat dibagi menjadi 2 trapesium seperti gambar di bawah ini :
  • Maka dengan rumus luas trapesium, kita memperoleh :

5. JAWABAN : B
    Pembahasan :
  • Pada titik maksimum di gerak parabola, komponen kecepatan pada sumbu y adalah 0 (syarat hmax), maka kecepatan benda hanyalah kecepatan pada sumbu x saja.
  • Komponen kecepatan pada sumbu x selalu tetap sepanjang gerak parabola, yaitu : vx = v0 cos α = 40.cos 600 = 20 m/s
  • Maka Energi kinetik peluru di titik tertinggi adalah : EK = ½ mv2 = ½.0,02.202 = 4 joule




No comments:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates